MANTOU ISI AYAM TERIYAKI

Pada kali ini saya mau share tentang MANTOU ISI AYAM TERIYAKI. Dan berjumpa lagi dengan saya di blog Nasuha Blogdan bagi teman teman yang ingin blog ini update terus silahkan berkomentar ya . .. ^_^ Baca juga tentang postingan saya sebelumnya :




Bismillahirrohmanirrohim

Assalamu'alaykum warahmatullah
Alhamdulillah bulan baru lagi, gak terasa sudah sampai di November, sudah menjelang akhir tahun. Semoga senantiasa diberikan kesehatan dan dimudahkan segala urusan. Aamiin Allahumma Aaminn.

Kalau sedang jalan ke supermarket, sukanya liat apa hayo? Kalau saya mah tentu saja di bagian buah dan sayur. Seneng banget liat aneka buah dan sayur yang segar berwarna-warni. Biasanya dari situ saya bablas ke kulkas untuk ngeliatin deretan juice dan yogurt baru deeh ngintip-ngintip bagian frozen food. Ibu-ibu bangeeet deh ya hihihi. Nah kalau pas lagi di bagian frozen food, cobain deh beli mantou.

Mantou adalah sejenis roti kukus yang berasal dari Cina, biasa disebut juga sebagai Chinese steam buns atau Chinese bread. Kalau di supermarket kita bisa menjumpai mantao dengan aneka rasa dan juga yang plain. Mantou tersebut bisa dikonsumsi dengan cara mengukusnya kembali atau ada juga yang digoreng. Saya sendiri lebih suka dengan mantou versi kukus karena lembuuut dan bisa divariasikan dengan berbagai isian. Saya belum pernah membuat mantou sendiri, in shaa Allah ntar pengen nyobain bikin aah.

Mantou plain yang sudah diberi isian ini cukup mengenyangkan dan bisa disajikan untuk sarapan ataupun makan malam. Misalnya nih ya kalau saya lagi bosen sarapan nasi pecel, gantian saya sarapan dengan mantou hihihi. Mantou juga cocok dijadikan bekal lho dan kita bisa berkreasi dengan isiannya. Kalau saya sih berkreasinya menyesuaikan bahan yang ada di dapur hehehe. Kali ini saya membuat isian mantou yang terbuat dari ayam saus teriyaki. Selain menggunakan ayam, enak juga memakai beef, tuna, jamur atau bahkan udang. Cukup ditumis-tumis aja, dipadukan dengan sayuran, udah jadi mantou isi spesial.






Selain dibumbu saus teriyaki, ayam isian mantou ini enak juga dibumbu lada hitam, saus tiram, saus asam manis atau bahkan saus kecap. Mau bikin isian mantou yang antimainstream? Cobain deh mantou yang diisi daging rendah. Masya Allah nikmaaat.  Kali ini sih bikinnya yang simpel-simpel aja yaa.

MANTOU ISI AYAM TERIYAKI

Bahan :
8 buah mantou plain
300 gr fillet ayam, potong dadu kecil
1 bawang bombay, iris halus
1 sdm tepung sagu / tapioka
100 ml air
2 sdm minyak

Bumbu Marinasi :
3 siung bawang putih, haluskan
3 sdm saus teriyaki
1 sdm saus tiram
2 sdm kecap manis
1 sdt kecap asin
1/2 sdt merica hitam butiran, uleg kasar
1 sdt minyak wijen

Pelengkap :
Daun selada
Wijen sangrai

Cara Membuat :
1. Campur semua bumbu marinasi, aduk hingga rata kemudian masukkan potongan ayam. Aduk rata dan diamkan minimal 1 jam dalam kulkas. Saya biasanya disimpan semalaman di kulkas dan dipakai keesokan pagi untuk sarapan.
2. Keluarkan potongan ayam yang sudah dimarinasi dari kulkas dan beri tepung sagu. Aduk hingga rata.
3. Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga layu dan harum kemudian masukkan ayam. Aduk rata hingga berubah warna.
4. Tuang air, masak hingga ayam matang dan air menyusut. Test rasa hingga sesuai selera, matikan api.
5. Alasi frozen mantou dengan kertas roti atau daun kemudian kukus sebentar.
6. Keluarkan mantou dari kukusan , belah bagian tengahnya jangan terputus kemudian beri isian selada dan ayam. Taburi dengan wijen sangrai.
7. Siap disajikan.



Ayam bumbu teriyaki ini enak juga kalau dijadikan lauk lho, dinikmati dengan nasi putih hangat...tuh si adek lahap makannya. Kebetulan ayamnya masih tersisa dan simpan di kulkas. Keesokan harinya, ayam teriyaki ini saya "permak sedikit", rebus mie, bikin kuah kaldu dari stok kaldu di freezer, goreng krupuk pangsit...voilaaa jadi deh mie ayam untuk sarapan hahaha. Emak-emak kepepet nih ceritanya >_<

Selamat mencoba...semoga bermanfaat ^^

Sekian blog yang dapat saya bagikan tentang MANTOU ISI AYAM TERIYAKI

. biar tetap update blognya silahkan berkomentar Di Nasuha Blog sekian dari saya permalink untuk post kali ini adalah https://nasuhafikri.blogspot.com/2016/11/mantou-isi-ayam-teriyaki.html

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar

Back
to top