Galundeng adalah makanan khas yang berasal dari daerah Banyumas yang terbuat dari tepung dan bertekstur renyah. Galundeng juga dikenal dengan nama lain seperti Golang-Galing, Bolang-Baling, atau Donat Jawa. Resep memasak Galundeng merupakan salah satu resep tradisional yg sudah ada sejak zaman dahulu, resep kue galundeng juga menjadi salah satu resep warisan nusantara yg masih terjaga sampai saat ini. Penasaran bagaimana Cara Membuat Kue Galundeng yang mudah dan nikmat berikut ini adalah cara selengkapnya.
- 500 gram tepung terigu
- 75 gram gula pasir
- 6 gram backing powder
- Garam secukupnya
- Minyak secukupnya
- Air es
Bahan Taburan Untuk Kue Galundeng :
- Wijen secukupnya
- Gula pasir secukupnya
Cara Membuat Kue Galundeng :
- Langkah pertama, campurkan tepung terigu, serta gula pasir, backing powder serta garam, aduk menjadi satu hingga semua bahan tercampur hingga rata.
- Langkah selanjutnya, tambahkan air es sedikit demi sedikit sambil adonan diuleni hingga menjadi kalis salama sekitar 10 menit.
- Kemudian diamkan adonan kue galundeng yang sudah di uleni tadi sekitar 30 menit, lalu ditutup menggunakan kain yang bersih.
- Setelah itu, uleni kembali adonan tadi selama 5 menit. kemudian ditutup kembali dan diamkan semalam.
- Ambil sedikit adonan kemudian dibentuk menjadi bentuk kotak atau bulat (sesuai selera), kemudian diolesi dengan menggunakan air dan gulingkan diatas campuran wijen dan gula. Ulangi terus hingga adonan habis.
- Panaskan minyak, kemudian goreng semua kue galundeng yang sudah di bentuk tadi hingga matang.
- Angkat lalu tiriskan. dan kue galundengpun siap untuk disajikan.
Sebelum kue galundeng digoreng, kalian dapat mengisinya dengan menggunakan cokelat, keju, selai ataupun kismis (sesuai selera anda) sehingga membuat rasanya akan lebih nikmat. Dan waktu yang paling pas untuk menikmati lezatnya Kue Galundeng ini adalah disaat pagi hari dan saat cuaca dingin dengan ditemani secangkir minuman hangat atau secangkir kopi yang nikmat.
0 komentar:
Posting Komentar