Resep Cara Membuat Serabi Kuah Durian

Pada kali ini saya mau share tentang Resep Cara Membuat Serabi Kuah Durian. Dan berjumpa lagi dengan saya di blog Nasuha Blogdan bagi teman teman yang ingin blog ini update terus silahkan berkomentar ya . .. ^_^ Baca juga tentang postingan saya sebelumnya :
Ada yang mau buat serabi saus duren tidak yah? Kalau sedang musimnya, durian bisa jadi ditemukan di mana-mana. Banyak sekali yang suka durian, dan jika kamu ingin menikmati durian dengan cara lain, coba olah jadi serabi manis seperti resep berikut ini.


Bahan:
  • 50 gr durian, haluskan
  • 200 gr tepung terigu protein sedang
  • 400 ml santan cair
  • 1 butir telur
  • 1 sdt ragi instan
  • 1 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt esens durian (optional)
Bahan kuah:
  • 50 gr buah durian
  • 50 gr gula pasir
  • 500 ml santan kental
  • 100 ml santan cair
  • 1/4 sdt garam
  • 100 gr gula merah
Cara Membuat:
  1. Rebus santan hingga matang sambil diaduk-aduk agar tidak pecah. Angkat dan biarkan dingin.
  2. Campur tepung, telur dan garam. Aduk rata sambil menuangkan santan sedikit demi sedikit hingga jadi adonan kental.
  3. Masukkan daging durian dan ragi instan. Diamkan hingga 30 menit.
  4. Panaskan teflon atau cetakan serabi. Oles sedikit minyak atau margarin. Tuang satu sendok sayur adonan. Masak dengan api kecil dan biarkan hingga berlubang-lubang dan matang sendiri. Angkat, sisihkan.
  5. Kuah: Campur santan, gula merah, gula pasir dan garam., rebus sambil diaduk-aduk. Masukkan santan cair dan durian. Masak lagi hingga mendidih sambil diaduk-aduk hingga kuah mengental dan sedap.
  6. Serabi siap dinikmati dengan kuah santan durian yang dituang di atasnya. Selamat mencoba

Sekian blog yang dapat saya bagikan tentang Resep Cara Membuat Serabi Kuah Durian

. biar tetap update blognya silahkan berkomentar Di Nasuha Blog sekian dari saya permalink untuk post kali ini adalah http://nasuhafikri.blogspot.com/2017/03/resep-cara-membuat-serabi-kuah-durian.html

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar

Back
to top