Review: Robokki Koreakeun Bikin Kenyang

Pada kali ini saya mau share tentang Review: Robokki Koreakeun Bikin Kenyang. Dan berjumpa lagi dengan saya di blog Nasuha Blogdan bagi teman teman yang ingin blog ini update terus silahkan berkomentar ya . .. ^_^ Baca juga tentang postingan saya sebelumnya :

Yang pengen makan Topokki dan Ramyeon dalam waktu yang bersamaan bisa cobain nih Robokki dari brand Koreakeun. Pertamakali lihat makanan ini aku langsung mikirnya ini semacam makanan Korea jenis hibrida..hehe karena gabungan dari dua jenis makanan yang berbeda dalam satu mangkok. Cocok banget buat yang emang sedang laper banget, karena jujurly ini emang bikin kenyang lho 😃

Ini jenis makanan terakhir yang aku coba yang dikirim sama brand Koreakeun buat aku coba. Bukan, bukan karena gak penasaran, tapi karena aku cari waktu dikala perutku masih kosong atau habis seharian ngerjain tulisan buat novel online, kan pasti laper banget iya kan, jadi cocok menyantap Robokki ini.

Daftar Isi :

Unboxing Robokki Koreakeun

Kemasan Robokki dari brand Koreakeun ini emang yang paling tebel, logis lah, isinya aja banyak. Menu praktis buat kalau tengah malem lapar, pesan makanan di ojol udah pada tutup. Atau pas lagi kemping di gunung pengen makanan ala kafe. Jawabannya ya Robokki ini.

robokki koreakeun
(Robokki Koreakeun)

Kalau dilihat dari tampilan kemasannya, udah kebayang banget porsi dari Robokki ini kan? Ya, apa yang di lihat di gambar itu lah apa yang ada di dalemnya. Gak usan panjang lebar, mari sekarang kita unboxing aja isinya. Yuk cap cuss...

unboxing robokki koreakeun
(unboxing Robokki Koreakeun)

Seperti yang kamu lihat di gambar, untuk satu kemasan Robokki Koreakeun ini berisi mie, kue beras (setengahnya dari versi Topokki), saus gochujang, cabe bubuk, dan biji wijen. Lengkap banget dan bikin puas. Pas buka kemasannya udah berasa pengen langsung dimasak aja.

Harga Robokki di marketplace

Nah untuk harganya, yang pengen nyobain bisa beli langsung di akun official Koreakeun, sekitar 23 ribu, worth it. Dengan harga segitu sesuai lah sama isi yang segambreng di dalamnya iya gak sih? kalau dibandingkan sama menu di aplikasi ojol atau gak di kafe-kafe ala Korea, harganya emang gak jauh beda sih, rata-rata Robokki yang udah di masak dijual di kisaran harga 25 ribuan.

Selain harga yang terjangkau, kalau menurut aku Robokki ini bikin kenyang, dan soal rasanya juga gak mengecewakan sih. Dan bumbu-bumbunya juga tergolong banyak sih, apalagi bubuk cabenya. Gak tau kayak apa rasa pedesnya kalau dimasukin semua bubuk cabenya..hehe

Gabungan Topokki dan Ramyeon

Robokki ini seperti yang udah aku bilang di pembukaan, makanan itu semacam makanan gabungan. Kalau aku pribadi sih nyerah makan makanan jenis ini... hehe. Udah ada yang bikin kenyang dari kue berasnya, masih ditambah dari mienya juga... hehe tapi kalau yang kebiasaan mukbang kayaknya porsi ini cukup buat kalian. Aku sendiri, di sini aku tambahin keju mozarella, jadinya banyak banget dong.

Untuk rasa kue berasnya karena ini masih satu produksi, kurang lebih sama seperti di menu Topokki ya, hanya saja jumlahnya dikurangi. Sedangkan kalau mienya sendiri itu sama porsinya seperti yang hadir di menu Ramyeon dan Buldak. Sedangkan untuk bumbu lainnya aku pikir masih sama sih, cuma sausnya kayaknya banyakan dikit untuk versi Robokki ini.

Saus Gochujangnya pedes manis, enak. ini sausnya sebetulnya udah pedes, tapi kamu kalau pengen lebih pedes, bisa kasih tambahan cabe bubuk yang udah disediakan di dalamnya. Selain rasa original, bisa juga lho di tambah toping lainnya, kayak keju mozarella, makanan laut, dan sebagainya. Tapi gak kebayang ya ini sebanyak apa nantinya...hehe.

Yang juara dari Robokki ini termasuk untuk Topokki dan Ramyeon, aku suka banget sama saus Gochujangnya. Ini tuh rasanya pas, soalnya aku pernah coba menu serupa punya brand lain ada yang terlalu pedas jatuhnya malah pahit, kayaknya kebanyakan cabe di bumbu dasarnya. Kalau ini bumbu bawaannya udah pas banget, tinggal nanti kamu tambahin aja cabe kalau kurang pedes. Aku belum coba kalau bubuk cabenya aku tabur semua ke mangkok apa rasanya jadi pahit juga gak ya?hehe... gak mau coba juga sih😁

robokki koreakeun
(Robokki Koreakeun yang sudah dimasak)

Aduh, mantap banget kan, pedes-pedes gimana gitu penampilannya...hehe so, untuk Robokki Koreakeun ini aku punya penilaian:

🍜Rasa: 4/5

🍜Kemasan: 4/5

🍜Harga: 3/5

🍜Beli lagi: ya



from Dapur Mama Badar


Jangan lupa komen di blog https://resepemakemak.blogspot.com agar kami masin semangat untuk update resep terbaru. Terima Kasih
Review: Robokki Koreakeun Bikin Kenyang


from Resep Masakan Emak-Emak https://resepemakemak.blogspot.com/2022/05/review-robokki-koreakeun-bikin-kenyang.html
via Nasuha Blog

Review: Robokki Koreakeun Bikin Kenyang

Sekian blog yang dapat saya bagikan tentang Review: Robokki Koreakeun Bikin Kenyang

. biar tetap update blognya silahkan berkomentar Di Nasuha Blog sekian dari saya permalink untuk post kali ini adalah http://nasuhafikri.blogspot.com/2022/05/review-robokki-koreakeun-bikin-kenyang.html

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar

Back
to top