Bubur Sumsum Dan Sagu Mutiara

Pada kali ini saya mau share tentang Bubur Sumsum Dan Sagu Mutiara. Dan berjumpa lagi dengan saya di blog Nasuha Blogdan bagi teman teman yang ingin blog ini update terus silahkan berkomentar ya . .. ^_^ Baca juga tentang postingan saya sebelumnya :

Assalamu'alaykum


Sudah 3 hari belakangan ini bapaknya anak-anak kena flu. Pilek dan batuk yang cukup mengganggu. Terutama pileknya yang bikin sakit kepala nyut-nyutan. Sepertinya cuaca yang sangat panas dan berdebu penyebabnya. Ditambah daya tahan yang menurun, akhirnya virus flu menyerang. Hal ini berpengaruh kepada selera makannya. Gak doyan makan. Supaya mau makan, saya membuat bubur sumsum favoritnya. Sekalian bikin bubur sagu mutiara mumpung ada stok. Dulu pernah bikin bubur gini juga. Resep di bawah ini sama ya dengan yang ada di blog ini. Karena cukup lama tidak bikin bubur sumsum, ketika menyantapnya berasa enaaaakkk sekali hihihi.... Lumayan buat ganjel perut ketika snack time tiba (alesan) 😋😋😋 Sayang, saya tidak punya gula merah gelap, tapi yang agak kekuningan sehingga sirupnya terlihat pucat warnanya.  

Bahan bubur sumsum :
100 gr tepung beras
2 sdm tapioka/aci/kanji
1/2-1 sdt garam halus
1.000 ml (1 liter) santan dari 1 butir kelapa
2 lbr daun pandan, simpulkan

Bubur  sagu mutiara :
250 gr sagu mutiara kering
1 liter air hangat suam kuku
2-3 sdm gula pasir
2 lbr daun pandan, simpulkan
1/4 sdt garam
500 ml air

Saus gula merah -->> rebus menjadi satu sampai gula larut dan mendidih kemudian disaring :
500 ml air
150 gr gula merah, disisir
2-3 sdm gula pasir

Cara membuat :
1. Bubur sumsum : campur semua bahan dalam panci, aduk sampai licin dan rata. Selanjutnya direbus sambil diaduk-aduk menggunakan sendok kayu sampai kental dan meletup-letup. Lanjutkan merebus sambil diaduk-aduk selama 1-2 menit untuk menghilangkan bau tepungnya. Koreksi rasanya. Matikan api dan dinginkan.

2. Bubur Mutiara : dalam baskom besar rendam sagu mutiara dalam 1 liter air hangat selama 1 jam. Sagu akan mengembang jadi lebih besar. Buang airnya dan tiriskan. 

3. Dalam panci masukkan 500 ml air dan daun pandan. Didihkan. Masukkan sagu mutiara dan masak sampai butirannya bening. Jika sudah bening artinya sudah matang. Tambahkan gula pasir dan garam, aduk sampai gula larut. Jika air menyusut terlalu banyak sementara sagu belum matang, tambahkan air panas secukupnya.

4. Penyajian : siapkan mangkuk atau piring, ambil bubur sumsum dan sagu mutiara secukupnya. Tuangi saus gula merah. Sajikan  


Sekian blog yang dapat saya bagikan tentang Bubur Sumsum Dan Sagu Mutiara

. biar tetap update blognya silahkan berkomentar Di Nasuha Blog sekian dari saya permalink untuk post kali ini adalah https://nasuhafikri.blogspot.com/2018/09/bubur-sumsum-dan-sagu-mutiara.html

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar

Back
to top